test

Hans Antlöv

Hans Antlöv memiliki pengalaman lebih dari 25 tahun dalam penelitian dan proyek-proyek pembangunan di bidang tata kelola sektor publik, desentralisasi, masyarakat sipil, dan penguatan legislatif di Indonesia. Meraih gelar PhD Antropologi Sosial dari Universitas Gothenburg di Swedia. Sepanjang kariernya, dia berkomitmen menjadikan organisasi masyarakat sipil regional yang kuat, memperkuat kapasitas dan daya tanggap pemerintah daerah, menghilangkan berbagai hambatan dengan melibatkan partisipasi masyarakat, dan menyediakan akses layanan dasar pemerintah untuk kelompok-kelompok yang kurang terwakili. Bekerja sebagai Senior Governance Advisor dengan RTI International di Jakarta, dia terus-menerus mendukung dan banyak menulis dengan tema politik lokal, demokrasi dan masyarakat sipil di Indonesia.