Ringkasan Angket Pembaca Prisma

BAGIKAN



Sejak Prisma terbit kembali pada 2009 hingga kini, untuk kali pertama kami menyelenggarakan angket. Angket ini dimaksudkan sebagai upaya untuk mengidentifikasi sejauh mana khalayak mengenal Prisma dan mengidentifikasi preferensi mereka tentang berbagai hal terkait literasi secara umum. Hasil angket ini diharapkan akan menjadi salah satu bahan pertimbangan untuk memperkuat arah dan fokus kebijakan redaksi Prisma ke depan.

Angket daring (online) ini diselenggarakan sejak tanggal 30 Juni 2022 dan berakhir di tanggal 25 Juli 2022. Penyebarluasan informasi tentang angket ini dilakukan melalui halaman media sosial Facebook Prisma dan pesan berantai di aplikasi WhatsApp, baik di grup ataupun secara langsung/personal, serta sebagian melalui e-mail (surat elektronik) kepada para kontributor/penulis Prisma yang ada dalam pangkalan data (database) Prisma 2009-2021. Terjaring 146 pengisi angket.

Hasil lengkap angket ini dapat diakses mulai 31 Agustus 2022 di situs portal Prisma http://prismajurnal.com/survey/laporan-angket-prisma-2022.

 

EDISI

Industrialisasi: Kemerosotan atau Kebangkitan? | 41 | 2022-07-25

BAGIKAN


Beli Prisma Cetak

Dapatkan prisma edisi cetak sekarang dengan klik dibawah ini

Webstore

Berlangganan Newsletter